Daily Nusantara, Yogyakarta, 27 November 2025 — Upaya peningkatan literasi keuangan keluarga kembali diperkuat melalui penyelenggaraan Training of Trainers (ToT) Fasilitator Modul Literasi Keuangan bagi orang tua dan pengasuh yang digelar The Human Safety Net (THSN) bersama Aflatoun International pada 25–27 November 2025 di Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti delapan delegasi Komunitas Ibu Profesional dari tujuh wilayah di Indonesia.

Pelatihan ini hadir sebagai respons terhadap kebutuhan literasi finansial yang semakin mendesak di tingkat keluarga, terutama di tengah situasi ekonomi yang kian kompleks. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat tingkat literasi keuangan nasional sebesar 49,68 persen, sementara indeks inklusi keuangan telah mencapai 76,5 persen (2022). Keselarasan antara literasi dan praktik keuangan dinilai menjadi tantangan yang masih perlu diperkuat mulai dari rumah tangga.

Selama tiga hari pelatihan, peserta mempelajari serangkaian materi yang disusun berbasis riset dan pengalaman lapangan. Modul mencakup pengelolaan keuangan keluarga, penyusunan anggaran, konsep tujuan finansial, kesetaraan gender, kontekstualisasi modul, hingga strategi monitoring dan evaluasi. Metode pembelajaran dirancang interaktif melalui simulasi, diskusi kelompok, hingga praktik fasilitasi.

Jasa Backlink

“Perempuan seringkali berada di garis depan dalam pengelolaan keuangan keluarga. Melalui pelatihan ini, kami berharap para fasilitator mampu membantu keluarga, terutama kelompok rentan, agar lebih percaya diri dalam mengambil keputusan finansial,” ujar Windra Krismansyah, Head of Marketing and Communications Generali Indonesia serta Program Manager THSN Indonesia.

Delegasi Ibu Profesional yang mengikuti pelatihan berasal dari Sumatra Utara, Sumatra Barat, Bogor, Cirebon, Pacitan, Kediri, dan Kalimantan Timur. Setelah menyelesaikan program ini, mereka akan mengimplementasikan modul literasi keuangan kepada sedikitnya 120 keluarga di komunitas masing-masing.

Handayani, Peserta pelatihan menilai pendekatan yang digunakan tidak hanya membekali pengetahuan teknis, tetapi juga membangun sensitivitas konteks sosial keluarga Indonesia.

“Kami belajar tidak hanya memahami materi, tetapi juga memahami orang tua yang akan kami dampingi—bagaimana mereka belajar, tantangan ekonomi yang mereka hadapi, dan cara terbaik menyampaikan materi agar relevan,” kata salah satu peserta.

Program ini juga akan terhubung dengan A Home Team, inisiatif pemberdayaan keluarga yang dijalankan Ibu Profesional bersama THSN sejak 2020. Dengan pendekatan berkelanjutan, kolaborasi ini diharapkan dapat membangun ekosistem edukasi finansial yang lebih kuat berbasis komunitas.

Hamidah Rina Mantiri Perwakilan Ibu Profesional menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan kegiatan ini.

“Kolaborasi ini memperlihatkan bahwa literasi keuangan bukan sekadar teori, tetapi kemampuan hidup yang perlu diajarkan sejak dini melalui orang tua dan pengasuh,” ujarnya.

Dengan pelatihan ini, potensi dampak sosial tidak hanya berhenti pada peningkatan pengetahuan peserta, tetapi meluas hingga keluarga, komunitas, dan generasi berikutnya.

Tentang The Human Safety Net

The Human Safety Net (THSN) adalah inisiatif sosial global Generali Group yang berfokus pada pemberdayaan keluarga rentan dan pengembangan kapasitas komunitas.

Tentang Aflatoun International

Aflatoun International adalah organisasi berbasis di Belanda yang mengembangkan pendidikan sosial dan literasi keuangan bagi anak-anak, remaja, orang tua, dan pendidik di lebih dari 100 negara.

Jasa Stiker Kaca

Tentang Komunitas Ibu Profesional

Komunitas Ibu Profesional merupakan komunitas pembelajar perempuan yang berkomitmen meningkatkan kapasitas perempuan sebagai individu, pasangan, dan pendidik pertama bagi anak melalui program berbasis pendidikan, kolaborasi, dan pemberdayaan.